What's Hot

Travel

Love

unyu

Health

Saturday, January 31, 2015

Kebiasaan yang Sering Kita Lakukuan ini Bisa Mematikah Lho

Warna Unyu ~ Hidup sehat tentu dambaan setiap insan. Namun, kebiasaan sehari-hari yang Anda anggap biasa ada yang bisa mematikan. Contohnya minum susu atau tidur siang.

Situs Health India, berbagi 10 kebiasaan yang tanpa Anda sadari bisa mematikan:

 1. Terlalu sering menonton televisi

Orang-orang yang menonton TV selama tiga jam atau lebih setiap harinya  dua kali lebih mungkin meninggal secara prematur dibandingkan mereka yang jarang menonton. Ini berdasarkan sebuah studi oleh peneliti dari American Heart Association.

Hasil penelitian menunjukkan risiko kematian dua kali lipat lebih tinggi pada peserta yang melaporkan menonton televisi tiga jam atau lebih dalam sehari dibandingkan dengan mereka yang menonton satu jam atau kurang.

2. Lemak perut

Lingkar perut Anda bisa menunjukkan risiko kesehatan. Metode baru yang dikembangkan para ilmuwan dengan mengukur risiko terkait dengan obesitas perut. Metode baru bernama A Body Shape Index (Absi) dituntut untuk mengukur risiko khusus terkait dengan obesitas abdominal dan ini menjadi prediktor kematian yang lebih efektif dibandingkan indeks massa tubuh.

3. Diet rendah kalori

Diet rendah kalori sebenarnya mengikis kemampuan sistem kekebalan tubuh untuk merespons infeksi. Ini berdasarkan sebuah penelitian yang dilakukan oleh Michigan State University. Menurunkan kekebalan tubuh ini membuat Anda lebih rentan terhadap penyakit serius dan kematian.

4. Minum susu lebih dari tiga gelas

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam British Medical Journal, minum lebih dari 3 gelas susu setiap harinya bisa membawa Anda lebih dekat dengan kematian. Menurut para peneliti, risiko kematian dengan peningkatan konsumsi susu bisa disebabkan tingginya tingkat laktosa dan galaktosa (jenis gula) dalam susu, yang meningkatkan stres oksidatif dan peradangan kronis pada hewan percobaan.

5. Tidur siang

Menurut sebuah penelitian, usia menengah dan orang dewasa yang lebih tua yang tidur siang di kantor atau rumah cenderung meningkatkan risiko kematian.

Secara khusus, tidur siang dikaitkan dengan peningkatan risiko kematian akibat penyakit pernapasan.

“Mereka yang usianya antara 40 dan 65 hampir dua kali lebih mungkin meninggal selama periode penelitian jika mereka tidur siang selama satu jam atau lebih, dibandingkan dengan mereka yang tidak tidur siang,” kata para peneliti dari University of Cambridge mengatakan.

6. Kesepian

Merasa kesepian ekstrem bisa meningkatkan peluang kematian dini pada orang tua  sebesar 14 persen.

”Dampak kesepian pada kematian dini hampir sama kuat dengan dampak dari status sosial ekonomi yang kurang beruntung - yang meningkatkan kemungkinan kematian dini sebesar 19 persen," kata John Cacioppo, profesor psikologi University of Chicago di Illinois.

7. Perceraian

Untuk orang-orang yang baru-baru ini bercerai dan tidak dapat tidur bisa berisiko menderita tekanan darah tinggi, yang dapat menyebabkan kematian dini, kata sebuah penelitian.

Dalam sebuah penelitian yang dilakukan di University of Arizona, Dokter David Sbarra menemukan bahwa normalnya mengalami masalah tidur dalam beberapa bulan awal setelah perpisahan. Jika terus berlanjut untuk jangka waktu lama, hal ini dapat menyebabkan depresi dan orang-orang seperti itu sangat rentan dengan masalah kesehatan.

8. Minuman energi

Orang bias meminumnya ketika sedang lesu atau kurang berenergi, tapi minuman ini benar-benar dapat membunuh Anda.

Penelitian Otoritas Keamanan Makanan Eropa (EFSA) menemukan bahwa minuman energi yang sarat dengan kafein bisa menyebabkan palpitasi jantung, hipertensi, mual dan muntah, kejang, psikosis, dan dalam kasus yang jarang, kematian.

9. Terlalu banyak testosteron

Sebuah studi baru menemukan bahwa pria yang hidup paling lama adalah mereka yang memiliki kadar testosteron menengah dan tinggi rendahnya kadar testosteron terkait dengan berkurangnya angka kematian.

Itu karena ketika tubuh memetabolisme testosteron, menghasilkan dihidrotestosteron (DHT), yang terkait dengan risiko kematian yang lebih rendah akibat penyakit jantung iskemik.

Memiliki testosteron dalam jumlah tepat dan DHT yang lebih tinggi mungkin menunjukkan orang-orang ini berada dalam kesehatan yang lebih baik secara keseluruhan, atau bisa membantu mereka menjaga kesehatan yang baik saat mereka tumbuh dewasa.

Penelitian ini direncanakan akan diterbitkan dalam The Endocrine Society Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism.

10. Menggunakan asam untuk membersihkan toilet

Menurut sebuah survei baru yang dilakukan oleh Indian Medical Academy, 91 persen dokter menghubungkan penggunaan asam sebagai pembersih toilet dengan risiko pernapasan dan komplikasi kesehatan lainnya.

Dalam sebuah pernyataan Dr Preetiash Kaul, konsultan senior, India Medical Academy mengatakan, paparan asam dalam jangka pendek (10 sampai 15 menit) bisa menyebabkan kondisi seperti asma, bronkitis, edema paru, ulserasi hidung, kerusakan ginjal dan komplikasi lainnya seperti warna bibir dan kuku yang kebiruan.

Friday, January 30, 2015

5 Kota Mati Mengerikan di Dunia

Warna Unyu ~ Beberapa film Hollywood menggambarkan bagaimana sebuah kota yang tadinya ditinggali menjadi sangat menyeramkan saat seluruh penduduknya pergi karena satu dan lain sebab. Ternyata, kota mati itu tidak hanya ada di film saja. Fenomena ini benar-benar terjadi di dunia nyata.

Kota mati, begitu biasanya orang menyebut sebuah kota yang tidak ada penduduknya. Beragam sebab yang membuat sebuah kota menjadi kota mati, misalnya karena bencana alam, krisis ekonomi dan sebagainya.

Kota mati ini adalah tempat aneh tetapi sekaligus menarik. Aneh, karena Anda akan melihat bangunan-bangunan yang biasanya ditempat orang tetapi ternyata tidak. Menarik, karena dengan melihat kota mati tersebut Anda bisa membayangkan bagaimana tata sosial kota ini saat masih ada penduduknya.

Penasaran? Berikut adalah beberapa kota mati di penjuru dunia seperti yang dilansir dari Urban Ghost

Beichuan, Cina

Dilanda gempa bumi Sichuan tahun 2008, kota Beichuan menjadi salah satu kota mati di zaman modern. Saat terjadi gempa dahsyat tersebut, 1000 orang meninggal di sekolah tinggi Beichuan.

Kota ini dianggap terlalu rentan untuk dibangun kembali sehingga dibiarkan begitu saja. Beberapa bangunan memang masih berdiri, tapi yang hancur lebih banyak.

Hashima Island (Gunkanjima), Jepang

Pulau Hashima Dikenal sebagai Gunkanjima atau pulau kapal perang karena kemiripan bentuknya. Pulau Hashima adalah salah satu tempat paling penting untuk mellihat perkembangan perkotaan di Jepang.

Pulau Gunkanjima dibeli oleh Mitsubishi tahun 1890 untuk tempat pertambangan batu bara. Diisukan, terjadi praktik kerja yang tidak manusiawi di pulau ini. Akhirnya, saat pertambangan bangkrut, kota ini pun ikut ditinggalkan oleh seluruh penduduknya.

Kowloon Walled City, Hong Kong

Tidak jelas betul mengapa Kowloon Walled City di Hongkong ini menjadi kota mati sejak tahun 1994. Tetapi, diindikasikan karena kota ini terlalu tidak manusiawi karena hanya memiliki luas 6,5 hektar tetapi ditinggali oleh lebih dari 33 ribu orang.

Meskipun telah menjadi kota mati, kabarnya saat ini Kowloon Walled City telah menjadi sarang kejahatan dan dikendalikan oleh Triad, organisasi mafia yang cukup besar di Hong Kong.

Centralia, Pennsylvania, AS

Centralia bisa dibilang merupakan kota mati paling terkenal di Amerika. Bahkan, kota ini dijuluki sebagai 'kota hantu yang modern'.

Centralia awalnya memiliki fasilitas yang lengkap, termasuk 7 gereja dan 26 salon. Kegiatan ekonomi utama kota ini adalah pertambangan. Kota ini akhirnya ditinggalkan sejak terjadi kebakaran hebat di areal tambang tahun 1962.

Humberstone and Santa Laura Saltpeter Works, Chile

Humberstone and Santa Laura Saltpeter Works awalnya merupakan kilang nitrogen di Chili bagian utara yang didirikan pada tahun 1872 oleh Guillermo Wendell Nitrat Ekstraksi Company.

Kota ini menjalankan kegiatannya seperti biasa sampai kemudian Depresi Besar tahun 1929 menghancurkan semuanya. Kota ini akhirnya benar-benar ditinggalkan tahun 1960.

Thursday, January 29, 2015

Manfaat Es Batu Untuk Wajah Kamu

Warna Unyu ~ Ada beberapa cara menarik yang dapat Anda lakukan untuk semakin mempercantik penampilan kulit wajah. Salah satunya dengan cara yang sangat mudah, yakni menggunakan air es atau es batu.
Penasaran ingin tahu apa saja manfaat dari mengoleskan es batu ke permukaan wajah Anda secara rutin? Yuk, cari tahu. Bisa jadi, ini menjadi cara favorit bagi Anda dalam menjaga kecantikan kulit wajah.

1. Es Batu Membuat Kulit Wajah Lebih Bersinar
Dengan mengoleskan es batu pada permukaan kulit wajah secara teratur, dapat meningkatkan sirkulasi darah pada wajah. Sehingga, efeknya akan menghasilkan cahaya yang lebih alami pada wajah. Untuk hasil yang lebih baik, Anda dapat menggunakan es batu dari cairan buah-buahan.

2. Mengurangi Noda Bekas Jerawat
Dengan mengoleskan es batu pada kulit wajah, akan mengurangi noda kemerahan bekas jerawat dan peradangan kulit. Cobalah mengobati jerawat yang muncul dengan mengoleskan es batu langsung di atas jerawat. Cara ini dapat dilakukan selama beberapa detik hingga jerawat menjadi mati rasa. Untuk hasil maksimal, lakukan setiap hari pada malam hari.

3. Mengurangi Lingkaran Gelap di Bawah Mata
Gunakan campuran air mawar dan jus mentimun yang dibekukan untuk menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata Anda. Lingkaran hitam di bawah mata ini biasanya disebabkan oleh aktivitas larut malam yang biasa Anda lakukan. Namun dengan mengoleskan es batu dari campuran tadi, dapat mengurangi kantung kehitaman di bawah mata Anda.

4. Menghaluskan Kulit Wajah
Jika Anda menginginkan cara termudah dan murah untuk menghaluskan permukaan kulit wajah, es batu adalah salah satu pilihan terbaik. Mengoleskan terlebih dulu es batu ke permukaan kulit wajah direkomendasikan oleh para ahli kecantikan sebelum Anda mengaplikasikan makeup . Cara ini akan memberikan hasil sempurna dan lebih halus pada penggunaan foundation , karena air es atau es batu dapat memperkecil pori-pori kulit wajah.

5. Trik Pengganti Rona di Pipi
Anda sedang terburu-buru untuk bersiap pergi keluar rumah dan tidak memiliki cukup waktu untuk mengaplikasikan makeup yang sempurna? Jangan khawatir, gunakan saja kain atau sapu tangan untuk membungkus es batu, kemudian oleskan ke permukaan kulit wajah. Hasilnya, wajah Anda akan terlihat lebih segar, bercahaya, dan merona kendati tanpa makeup sempurna.

6. Mencegah Datangnya Kerutan
Nah, kini saatnya Anda untuk tahu lebih jauh bahwa mengoleskan es batu pada kulit wajah secara teratur ternyata dapat mencegah tanda-tanda awal penuaan. Penasaran? Selamat mencoba!

Wednesday, January 28, 2015

Hindarilah, 6 Makanan ini Bisa Bikin Kamu Makin Stres

Warna Unyu ~ Banyak orang yang menggunakan makanan untuk menghilangkan stres. Berbagai makanan kesukaan pun diburu sebagai bentuk pelarian dari stres. Penulis buku The Happiness Diet anf Fifty Shades of Kale, Drew Ramsey, mengatakan, orang-orang menenangkan stres dengan makanan, dan biasanya mereka mengonsumsi makanan asin, manis, dan juga makanan berlemak.

Bahkan, penelitian terbaru dari Ohio State University menunjukkan bahwa secara teratur makan makanan yang mempunyai kalori dan lemak tinggi ketika sedang stres juga memperlambat metabolisme yang dapat menyebabkan kenaikan berat badan 5 kilogram per tahun.

Untuk menghindari kondisi yang semakin memburuk terjadi pada diri Anda ketika stres, ada baiknya Anda menghindari makanan yang tinggi lemak dan tinggi kalori. Seperti dilansir dari Prevention, berikut makanan yang harus Anda hindari ketika stres melanda.

1. Donat manis
Ramsey mengatakan, donat dengan gula di atasnya justru dapat meningkatkan kecemasan. Hal itu disebabkan kadar glukosa dalam tubuh meningkat karena tidak ada serat yang akhirnya memperlambat pencernaan gula itu sendiri. Inilah yang mengakibatkan meningkatnya hormon stres kortisol.

2. Keripik kentang
Kelebihan konsumsi karbohidrat sederhana yang mengandung lemak trans justru dapat memperburuk keadaan. Sebuah penelitian di Wake Forest University School of Medicine menemukan bahwa makanan yang mengandung lemak trans tinggi, seperti keripik kentang, menyebabkan kenaikan berat yang bisa membahayakan kesehatan Anda.

3. Mochaccino
Kafein memang terbukti dapat meningkatkan suasana hati, merangsang produksi dopamin di otak dan menurunkan risiko depresi. Tetapi minuman kopi manis dapat membuat kalori dan kadar gula dalam tubuh Anda meningkat, dan kondisi ini bisa bertahan dalam satu minggu. Dan mengonsumsi kopi manis saat stres bisa membuat ketagihan.

4. Kentang goreng
Kentang goreng mengandung banyak lemak berminyak, karbohidrat, dan lemak trans yang justru dapat meningkatkan depresi.

5. Es Krim
Es krim mengandung banyak gula. Seperti Anda tahu, konsumsi gula dapat meningkatkan produksi hormon stres dan dapat meningkatkan angka kadar gula dalam darah serta laktosa yang dapat meningkatkan stres.

6. Soda
Minum soda biasa itu seperti makan 10 gula batu. Diet soda pun tidak lebih baik. Penelitian baru dari Weizmann Institute menunjukkan pemanis buatan dapat mengubah bakteri usus ke arah obesitas dan diabetes.

Tuesday, January 27, 2015

Ini Negara Dengan Biaya Hidup Termahal di Dunia

Warna Unyu ~ Biaya hidup yang terlalu tinggi kadang membuat sejumlah orang merasa frustasi tinggal di satu negara. Jadi hati-hati jika Anda berkunjung ke Swiss yang baru saja dinobatkan sebagai negara dengan biaya hidup paling mahal di dunia.

Mengutip laman Daily Mail, Selasa (20/1/2015), sebuah situs penyedia informasi bagi orang asing di Inggris, Movehub baru-baru ini melakukan survei terhadap 119 negara untuk mengetahui biaya hidup di masing-masing negara tersebut.

Hasilnya, Anda harus berpikir dua kali jika ingin menjalani hidup di Swiss, Norwegia, Venezuela, Islandia dan Denmark. Masing-masing negara tersebut menduduki peringkat satu hingga lima sebagai negara dengan biaya hidup paling tinggi di dunia.

Survei tersebut membandingkan berbagai jenis biaya hidup termasuk belanja, trasnportasi, restoran, listrik, internet, air dan perlengkapan rumah tangga.

Pihak Movehub menjelaskan, biaya keperluan sehari-hari termasuk harga daging, roti, nasi, telur, buah, sayur hingga alkohol. Sementara biaya transportasi sudah termasuk tiket bus, tarif taksi, dan harga bensin.

Biaya hidup di seluruh negara akan dibandingkan dengan standar di New York. Mungkin mengejutkan, jika Venezuela yang tengah dilanda krisis. Harga di sana naik signifikan sementara gaji para penduduknya cenderung rendah

Monday, January 26, 2015

Tahukah Kamu Mengapa Kamu Kentut ?

Warna Unyu ~ Apakah kamu tahu alasan mengapa kamu kentut ? Jawabannya sangat sederhana, makan atau minum apa pun dapat memasukkan gas ke tubuh. Pada kenyataannya, seseorang tergolong normal saat dia kentut hingga setengah galon (1,9 liter) atau 15 sampai 20 kali tiupan setiap hari.

Gas usus berasal dari beberapa sumber, yaitu udara yang kita telan, gas yang merembes pada usus dari darah, gas yang dihasilkan oleh reaksi kimia dalam usus, dan gas yang dihasilkan oleh bakteri yang hidup di dalam usus.

Dikutip dari laman Live Science, saat menelan makanan, udara akan muncul bersamaan dengan itu. Saat bersendawa, meskipun terlihat kasar, ingat bahwa udara harus meninggalkan tubuh kita dengan satu atau lain cara. Kentut berasal dari koloni bakteri di saluran usus yang lebih rendah.

Di dalam proses konversi makanan menjadi nutrisi berguna, mikroba makanan yang sudah dikunyah menghasilkan produk sampingan, yaitu bau gas hidrogen sulfida. Bau serupa memancar pula dari telur yang busuk.

Meski demikian, respons gas setiap orang akan berbeda-beda, seperti halnya setiap orang memiliki cara unik mereka. Bahan-bahan penghasil gas terbesar adalah gula, terutama empat jenis gula berikut.

Fruktosa

Bahan alami dalam tanaman seperti bawang, jagung, gandum, bahkan pir. Bahan ini sering terkonsentrasi dalam sirup manis seperti minuman ringan dan minuman buah-buahan.

Laktosa

Bahan alami manis pada susu, yang seringkali ditambahkan ke makanan seperti roti dan sereal. Sebagian orang dilahirkan dengan tingkat laktase, enzim pemecah laktosa, yang rendah. Itu membuat mereka rentan terhadap gas.

Rafinosa

Unsur pada kacang-kacangan yang mengandung gas rahasia. Zat ini ditemukan pula pada brokoli, kembang kol, kubis, asparagus, dan sayuran lain. Produk suplemen tertentu dapat mengurangi produksi gas, memecah gula sebelum dia mencapai bakteri usus

Sorbitol

Terkandung di hampir semua buah-buahan. Pemanis yang tidak dapat dicerna tersebut juga digunakan sebagai pemanis diet buatan dan makanan bebas gula. Seperti permen karet bebas gula, permen soda, dan semua pemanis yang bersifat memperdaya lain dapat menghasilkan gas.

Bahan pembentuk gas lain di antaranya adalah serat dan pati, yang ditemukan di dalam makanan seperti jagung, kentang, dan gandum. Meskipun lemak dan protein tidak menyebabkan gas, mereka membuat makanan jadi lebih lama dicerna, dan memberikan waktu bagi bakteri menghasilkan gas dari bahan-bahan lainnya. Hanya ada satu makanan yang tidak menyebabkan gas, yaitu beras.

Melawan kentut, perlu dilakukan uji dan coba. Penting bagi kita mencari tahu makanan atau minuman apa yang bisa membuat usus bergairah. Jika kita sudah tahu penyebabnya makanan tersebut bisa dikurangi.

Aturannya seperti ini, mengonsumsi produk antigas yang mengadung alpha galactosidase atau laktase bersama dengan makanan pencetus gas bisa mengurangi kentut dan membantu meringankan kembung dengan membuang gas lebih cepat.

Gas kronis yang menjengkelkan atau menyakitkan menandakan hal serius. Jika itu terjadi, berkonsultasi dengan spesialis pencernaan merupakan langkah terbaik. (info ini dikutip dari laman CNNIndonesia)

Sunday, January 25, 2015

Begadang Bikin Pikiran Kamu Kotor Lho

Warna Unyu ~ Mengurangi waktu tidur dan begadang ternyata dapat menumbuhkan pikiran negatif dan rasa khawatir yang terus-menerus. Hal ini berdasarkan sebuah penelitian dalam jurnal Cognitive Theraphy and Research yang dilakukan oleh Universitas Binghamton.

Para peneliti meminta 100 mahasiswa untuk menyelesaikan beberapa kuesioner dan dua tugas komputerisasi dengan mengukur berapa banyak mata pelajaran yang membuat mereka merasa khawatir, merenung atau membuat mereka terobsesi. Subyek juga diharuskan menjawab pertanyaan tentang kebiasaan tidur dan jadwal tidur mereka.

Subyek yang menggambarkan diri mereka ‘evening people’, serta orang-orang yang memiliki jam tidur lebih sedikit pada malam hari, ditemukan mengalami pikiran yang lebih negatif daripada mereka yang menggambarkan diri mereka sebagai ‘morning people’, serta orang-orang yang memiliki jam tidur lebih lama.

Meskipun data tersebut menunjukkan adanya korelasi, namun tidak menunjukkan sebab akibat. Para peneliti mencatat bahwa kekhawatiran dapat menyebabkan gangguan waktu dan durasi tidur, daripada terlambat tidur menyebabkan kekhawatiran besar.

Pikiran negatif yang terjadi berulang-ulang, seperti yang dijelaskan oleh mahasiswa yang begadang, sering dikaitkan dengan depresi, kecemasan, gangguan obsesif-kompulsif dan gangguan stres pasca-trauma.

"Jika temuan lebih lanjut mendukung hubungan antara waktu tidur dan berpikir negatif berulang, suatu hari akan bisa digunakan untuk pengobatan individu yang memiliki gangguan internalisasi," kata Dr Meredith Coles. "Mempelajari hubungan antara penurunan durasi tidur dan psikopatologi telah menunjukkan bahwa fokus pada tidur di klinik juga menyebabkan pengurangan gejala psikopatologi." tambahnya, seperti dilansir dari laman Huffingtonpost.

Saturday, January 24, 2015

Suka Selfie Pertanda Gangguan Jiwa ?

Warna Unyu ~ Selfitis, mungkin Anda jarang mendengar istilah ini. Peradangan ego pada seseorang yang terlalu banyak melakukan selfie adalah penjelasan bagi istilah tersebut. Berdasarkan laman Psychology Today, selfitis dinyatakan sebagai gangguan mental oleh American Psychological Association.

Benarkah selfie secara inheren adalah narsistik? Sementara setiap narsis butuh kolam refleksi, seperti halnya Narcissus yang menatap ke kolam untuk mengagumi dirinya. Zaman yang modern telah menjadikan media sosial seperti Facebook seolah kolam modern kita untuk terus mengagumi diri.

Namun, tidakkah kita terlalu cepat mengaitkan media sosial dengan perilaku narsis? Sebelumnya telah dilakukan penelitian terhadap 400 orang. Bagaimana perilaku mereka terhadap Facebook, berapa jam per hari waktu yang mereka habiskan untuk mengutak-atik Facebook, serta berapa kali mereka memperbarui status mereka.

Orang narsis memiliki pandangan yang berlebihan terhadap daya tarik mereka dan ingin berbagi dengan dunia. Namun, pertanyaan ini lumrah diajukan, karena boleh diakui banyak orang melakukan selfie, mungkin Anda sendiri pun melakukannya. Pada batasan apa seseorang yang melakukan selfie disebut mengalami gangguan narsistik atau narcissistic personality disorder?

Perilaku selfie sebetulnya tidak mengenal batasan usia. Hal tersebut diakui oleh Roslina Verauli. Psikolog anak, remaja, dan keluarga itu menjelaskan  bahwa selfie tidak ada kaitannya dengan usia.

“Lihat saja para aktor atau bahkan presiden yang melakukannya (selfie). Itu bisa dilakukan di setiap tahapan usia. Memang tahap remaja adalah tahap tumbuh kembang, di mana kepedulian terhadap diri lebih tinggi. Tapi bukan berarti di usia lain tidak begitu,” kata Vera.

Selfie yang sudah masuk pada tahap gangguan, menurut Vera, manakala perilaku tersebut telah mengganggu fungsi kehidupan sehari-hari. “Pendidikan terganggu, pekerjaan terganggu, setiap kehidupan akan terganggu. Dia tidak lagi nafsu makan, hanya nafsu memfoto dirinya. ” ucap Vera.

Namun, dalam ilmu psikologi pun ada takaran untuk terjadinya gangguan kejiwaan. Dengan kata lain, tidak bisa disebut sembarangan. Takaran tersebut melewati batas normal sampai mengganggu fungsi sehari-hari dan membuat orang tersebut mengalami distres.

Sebuah kasus bahkan pernah terjadi di Inggris. Pertengahan tahun lalu, remaja 19 tahun mencoba bunuh diri lantaran foto selfie-nya dia anggap tidak sempurna. Jika selfie telah sampai pada tahap gangguan, menurut Vera yang harus dilakukan adalah memahami mekanisme kenapa pasien menjadi selfie.

“Paham akar masalah dulu, seperti halnya memahami apa yang membuat seseorang terjerumus narkoba.”

Friday, January 23, 2015

10 Alasan Mengapa Mongolia Harus Masuk Daftar Destinasi Kamu

Warna Unyu ~  Mongolia merupakan sebuah negara yang berada di perbatasan sebelah utara Rusia dan sebelah selatan Republik Rakyat Tiongkok. Mongolia merupakan pusat Kekaisaran Mongol, salah satu etnis terbanyak di dunia. Etnis ini memiliki ras tersendiri yang disebut ras Mongoloid atau berkulit kuning.

Selain dikenal sebagai tempat yang memiliki nilai sejarah tinggi, Mongolia juga menyimpan kekayaan alam. Kebanyakan wilayah berupa padang rumput, pegunungan di bagian barat dan utara Mongolia, serta salah satu gurun yang terkenal atau biasa disebut Gurun Gobi di selatan Mongolia.

Gurun Gobi, Mongolia, memiliki pesona yang sungguh mengagumkan. Mendirikan tenda di alam liar gurun bisa menyegarkan hati dan pikiran melalui keindahan yang datang dari milyaran bintang di malam hari. Bukan hanya itu, tidur bersama penduduk asli pun memberikan pengalaman menarik lainnya. Mereka menyuguhkan susu segar kambing atau kuda, mempersilahkan untuk menaikki unta, serta membiarkan kita makan di tengah alam tanpa ada orang di sekitar.

Mungkin kata-kata tidak akan pernah cukup untuk menggambarkan kekaguman dari kemilau pasir keemasaan ini. Namun, beberapa foto ini bisa menyampaikan betapa Mongolia bisa dijadikan destinasi wisata yang luar biasa seperti dikutip dari laman BoredPanda, Senin (19/1/2015):

1. Matahari tenggelam di Gurun Gobi.

2. Jutaan bahkan milyaran bintang yang tak bisa diukur keindahannya.

3. Menjelajahi gurun melalui bukit dan lembah pasir.

4. Makan bersama warga Mongolia di Taman Nasional Khustai, Mongolia.

5. Makanan tradisional Mongolia, `hot pot`

7. Tumpukan batu atau biasa disebut ovoo yang merupakan tanda kepercayaan. Ketika menemukannya, Anda harus menghentikan perjalanan dan memutar searah jarum mengintari tumpukan ini sebanyak tiga kali.

8. Menikmati susu kambing di dalam rumah tradisional.

9. Matahari Terbit di Mongolia.

10. Anak-anak Mongolia yang sangat menggemaskan.

Thursday, January 22, 2015

Social Jetlag, Sindrom Lelah Bekerja Setelah Libur Panjang

Warna Unyu ~ Libur panjang akhir tahun usai sudah. Kini saatnya kembali menjalankan aktivitas kembali seperti biasa. Anak sekolah kembali bersekolah, para karyawan kembali ke kantor. Malas? Tentu ada perasaan seperti itu, tapi apa mau dikata, liburan sudah usai.

Di hari pertama masuk kerja, perasaan yang timbul bukan hanya malas, tapi juga jadi cepat lelah. Padahal hanya duduk di depan komputer dan bercengkrama dengan kawan di kantor saja rasanya badan sudah sangat lelah. Kenapa ya?

Dilansir dari Vogue, Dr Till Roenneberg, seorang profesor dari Institute of Medical Psychology di Universitas Munich mengatakan, semua ini hanya ada di dalam pikiran Anda. Dengan kata lain, semua kelelahan ini diciptakan oleh pikiran Anda. Kalau sudah begini, tubuh memerlukan waktu paling tidak seminggu untuk bisa kembali seperti semula.

Sindrom merasa cepat lelah pascaliburan ini disebut sebagai sosial jet lag. Sindrom ini terjadi sebagai akibat dari perubahan jadwal tidur ketika Anda sedang libur. Saat libur Natal dan Tahun Baru, tubuh terbiasa tidur sampai larut malam dan bangun di siang hari. Selain itu, saat liburan, Anda juga terbiasa untuk tidak menggunakan alarm untuk bangun tidur. Akibatnya, kebiasaan kala liburan ini akan menjadi lebih dekat dengan irama sirkadian tubuh Anda.

Kondisi yang berbeda 180 derajat akan terasa berbeda ketika Anda harus mulai kembali bekerja. Anda harus bangun lebih pagi dan tidur lebih cepat. Secara tak langsung, Anda harus memaksa tubuh untuk melawan irama sirkadian. Inilah yang membuat Anda berpikir bahwa tubuh Anda lelah, ingatan lebih lemah dan reaksi lebih lambat.

Reaksinya bisa disamakan dengan jet lag saat bepergian. Hanya saja, cara mengatasinya akan sangat berbeda. Jet lag karena bepergian bisa diatasi dengan cara mengurangi paparan matahari. Artinya, pengurangan paparan matahari akan membantu Anda mengatur ulang jam alami tubuh. Namun, sosial jet lag ini tidak bisa diselesaikan tuntas dengan cara ini. Berada di kantor dengan cahaya yang terbatas hanya akan sedikit membantu mengurangi sosial jet lag.

Berita buruknya, untuk mengatasi sosial jet lag ini, kebanyakan orang justru memilih langkah praktis yang tak sehat. Misalnya lari ke kafein berlebihan, rokok dan alkohol. Tak hanya itu, kelelahan akibat sosial jet lag akan memicu peningkatan makan seseorang. Anda akan lebih mudah makan berlebih ketika merasa lelah.

Roennenberg memperkirakan, dalam setiap jam sosial jet lag, risiko makan berlebih dan kegemukan akan meningkat 33 persen. Hal ini disebabkan karena kekurangan tidur akan yang memengaruhi metabolisme tubuh.

Bagaimana cara mudah mengatasi sosial jet lag ini? Roennenberg menyarankan untuk melakukan jalan santai sekitar 20 menit di hari yang berawan. Dengan cara ini, Anda kemungkinan 30 kali lebih banyak terpapar cahaya matahari dibanding duduk di kantor selama 12 jam. Selain itu, cobalah untuk tidur sembilan jam di malam hari selama empat hari berturut-turut. Pastikan tidur Anda berkualitas.

Hentikan juga kebiasaan untuk bermain ponsel di kasur. Matikan televisi dan hindari kafein setelah pukul 14.00. (Info ini dikutip dari laman CNNIndonesia )

Wednesday, January 21, 2015

10 Eksekusi Mati Terkejam di Dunia

Warna Unyu ~ Eksekusi mati adalah hukuman terberat bagi seorang pelanggar hukum. Hukuman ini dapat diberikan oleh sebuah badan penegak hukum suatu negara melalui berbagai pertimbangan yang sangat selektif.

Kebanyakan orang menginginkan mati dalam keadaan tidur nyenyak dalam suasana yang nyaman atau dikelilingi oleh orang-orang yang mereka cintai. Namun para terpidana mati, hal itu jauh tak bisa diwujudkan.

Mereka diekseskusi dengan cara-cara yang sangat mengerikan, dipotong-potong bagian tubuhnya pelan-pelan, dibakar bahkan ada yang dikubur hidup-hidup.

Ngeri banget, yang cepet ngerian mending jangan baca, hihi. Berikut 10 eksekusi mati yang terkejam didunia

1. Dikubur Hidup-hidup

Cara ini dipakai pada masa sebelum masehi. Hukuman seperti ini diterapkan bagi perorangan maupun kelompok. Korban yang akan dihukum diikat tubunya lalu dimasukkan ke dalam lubang lalu dikubur.

Peristiwa terbaru yang menghukum mati dengan cara seperti ini adalah pada Nanjing Massacre selama perang dunia kedua, ketika tentara Jepang mengubur peradaban china secara hidup-hidup yang kemudian disebut sebagai  "Ten Thousand Corpse Ditch".

2. Snake Pit

Salah satu cara tertua yang dipakai untuk menyiksa dan mengeksekusi adalah melempar korban ke sebuah lubang yang isinya kawanan ular berbisa. Ular-ular berbisa itu sengaja tak diberi makan agar kelaparan dan menyerang korban.

Beberapa pemimpin terkenal yang mati dengan cara ini diantaranya adalah  Ragnar Lodbrok, panglima perang Viking dan Gunnar Raja Burgundy.
Variasi lain dari cara ini adalah dengan melemparkan ke dalam kolam yang berisi penuh dengan ular air yang berbisa.

3. The Spanish Tickler

Membunuh dengan alat ini pada abad pertengahan dianggap biasa di Eropa. Alat ini digunakan untuk merobek kulit korban juga otot dan tulang. Korban biasanya ditelanjangi dan diikat. Kadang-kadang eksekusi dilakukan di depan umum. Penyiksaan dimulai dari tungkai dan pelan-pelan menuju ke atas, perut, leher dan terakhir adalah wajah.

4. Diiris-iris pelan-pelan

Ling Chi adalah sebutan lain untuk menamai cara mengeksekusi mati ini, Cara ini digambarkan sebagai kematian dengan seribu sayatan.  Cara membunuh ini dipraktekkan dari tahun 900 sapai 1905. Bentuk penyiksaan ini mirip dengan  The Five Pains, namun memerlukan waktu lebih lama.

5. Dibakar di kayu pancang

Kematian dengan cara membakar telah dipakai sebagai bentuk hukuman selama beberapa abad. Cara ini sering diasosiasikan dengan kejahatan seperti pengkhianatan dan sihir. Saat ini tentu hukuman dengan cara ini diangap kejam dan tak beradab. Namun sebelum abad 18, hukuman dengan membakar di tiang pancang dan disaksikan oleh banyak orang adalah praktek yang biasa. Mmbunuh dengan cara seperti ini dianggap sebagai cara mati paling lama.

6. Necklacing

Eksekusi dengan cara ini biasa dipraktekkan di Afrika Selatan.  Sayangnya cara ini sampai sekarang masih dilakukan. Caranya adalah dengan mengalungkan sejenis ban, mengisinya dengan bensin lalu membakarnya. Sehingga tubuh korban pelan-melan meleleh.

7. Dilakukan oleh Gajah

Di Asia Selatan dan Asia Tenggara, Gajah telah dijadikan cara untuk membunuh terpidana mati selama ribuan tahun. Hewan-hewan mamalia ini dilatih untuk mengeksekusi dengan dua cara.
 Cara ini dipakai biasanya oleh para keluarga kerajaan untuk meningkatkan rasa takut rakyatnya.

8. The Five Pains

Bentuk hukuman mati seperi ini terjadi di China. Korban dipoting mulai dari hidung, lalu tangan, kaki, lalu korban dikebiri dan akhirnya pinggangnya dibelah menjadi dua.

Penemu hukuman ini adalah Li Si, seorang Perdana Menteri Cina yang akhirnya dia disiksa dan dihukum mati dengan cara ini

9. Colombian Necktie

Metode eksekusi adalah salah satu yang paling sadis. Tenggorokan korban disayat dengan pisau, lalu lidahnya ditarik keluar dengan paksa.  Selama masa La Violencia, periode sejarah Kolombia yang penuh dengan pembunuhan, cara ini adalah bentuk eksekusi yang paling umum. Hal ini digunakan untuk mengintimidasi orang lain yang menentang.

10. Digantung

Hukuman seperti ini terjadi di Inggris untuk seorang pengkhianat. Korban digantung dan dipotong-potong sudah biasa terjadi pada masa abad pertengahan.

Cara mengeksekusi seperti ini telah dihapus pada tahun 1814. Telah ada ratusan bahkan ribuan kematian terjadi.  Prosesnya eksekusinya adalah sebagai berikut: Pertama, korban diseret pada bingkai kayu  ke tempat eksekusi. Kedua, korban digantung dengan leher  sampai hampir mati. Ketiga, dilakukan pengebirian, setelah itu  isi perut dan alat kelamin dibakar. Akhirnya, tubuh terbagi menjadi empat bagian yang terpisah, baru kemudian dipenggal kepalanya.

Tuesday, January 20, 2015

Belfie : Tongsis Khusus Selfie Bokong

Warna Unyu ~ Mungkin Anda belum familiar ketika mendengar kata 'Belfie'. Belfie adalah kombinasi dari kata Butt (bokong) dan Selfie. Belfie menjadi istilah di tahun 2014 semenjak banyaknya artis Hollywood yang rajin posting foto-foto bokong seksi mereka, mulai dari Nicki Minaj, Miley Cyrus sampai Rihanna.

Belfie telah menjadi hits dan banyak orang yang ingin posting foto-foto bokong agar bisa menjadi tren. Mengambil konsep tongkat narsis, Belfie Stick didesain agar Anda bisa memotret bokong Anda dengan sebuah tongkat yang mirip dengan tongsis.

Menurut informasi yang dilansir Phone Arena, Belfie Stick bisa dibengkokkan dan diukur sesuai dengan sudut yang tepat agar Anda bisa mengambil angle yang cocok ketika memotret bokong. Belfie Stick dibanderol US$ 79,99 atau sekitar Rp 1 jutaan (kurs US$ 1 = Rp 12.500). Saking populernya trend Belfie , produk ini telah kehabisan stok dan dipastikan akan diproduksi kembali dalam waktu dekat.

Belfie Stick memang sengaja dibuat oleh para selfie expert yang dimana mereka mempunyai kesulitan meletakkan tongsis ketika memotret bokong mereka. Nama Belfie sendiri konon diduga dipopulerkan oleh Kim Kardashian.

Menariknya, semua pengguna smartphone bisa menggunakan Belfie Stick ini. Karena, Belfie Stick juga dirancang untuk bisa bekerja dengan perangkat berbasis iOS, Android, bahkan Windows Phone.

Monday, January 19, 2015

Mie Instan Ternyata Berbahaya Bagi Perempuan

Warna Unyu ~ Mie instant adalah makanan yang sangat ppraktis untuk dikonsum. Dibanding menyantap nasi, terkadang ada beberapa orang yang menganggap bahwa menyantap mi hanyalah sekadar camilan belaka. Beberapa orang juga menganggap, porsi mi tidaklah terlalu mengenyangkan. Jadi tak akan membuat Anda jadi gemuk. Benarkah?

Sebuah penelitian yang dimuat dalam Journal of Nutrition mengungkapkan bahwa makan mi instan akan berakibat buruk pada hati dan juga lingkar pinggang Anda. Penelitian tersebut dilakukan di Korea Selatan selama dua tahun, sebuah negara yang memiliki tingkat konsumsi mi tinggi di dunia.

Peneliti menemukan bahwa 10.711 responden pada dasarnya memiliki dua pola makan utama, yaitu diet tradisional (ikan, sayur dan nasi), serta "daging dan makanan cepat saji", termasuk konsumsi mi instan di dalamnya.

Tak mengejutkan, orang yang melakukan "diet daging dan makanan cepat saji" ini akan meningkatkan risiko obesitas, kolesterol tinggi, dan peningkatkan gula darah.

Hal ini hanya berlaku bagi para perempuan yang makan mi instan. Lho Kok bisa? Time melaporkan bahwa hal ini bisa terjadi karena ada hubungannya dengan kemasan mi yang mengandung BPA. Kandungan BPA akan menjadi disruptor endrokrin yang bisa memengaruhi tingkat hormon estrogen perempuan. Selain itu, tubuh perempuan ternyata juga lebih sensitif terhadap efek dari karbohidrat, sodium dan lemak jenuh, terutama pascamenopause. Hal ini juga berpengaruhkarena perempuan dinilai kurang aktif secara fisik.

Namun, ini tak berarti kalau perempuan benar-benar tidak boleh menyantap mi instan sama sekali. Yang pasti, kata Dr Frank Hu, pemimpin penelitian (dikutip dari CNNIndonesia), harus ada keseimbangan makanan yang sehat.

"Mi instan seharusnya tidak dimasukkan sebagai bagian dari diet. Karena biasanya mi instan ini sudah diproses dan mengandung sejumlah besar kalori, lemak jenuh, sodium, dan sejumlah glikemik," kata Hu. "Lebih baik menghindari konsumsi mi instan. Namun sesekali (misalnya 1-2 kali sebulan) sebenarnya tidak masalah."

5 Mesjid Keren di Negara Minoritas Muslim

Warna Unyu ~ Mesjid adalah rumah ibadah bagi umat Muslim. Mesjid dibangun sangat indah untuk kenyamanan dan kekhusyukan ibadah. Mesjid juga di design sedemikian menarik dengan arsitektur khas timur tengah yang semakin membuat hati lebih dekat dengan sang pencipta.

Keberadaan masjid dengan arsitektur yang megah ternyata tidak hanya dapat dijumpai di negara-negara dengan penduduk mayoritas Islam saja. Negara non muslim yang memiliki penduduk beragama Islam minoritas pun memiliki bangunan megah yang berfungsi sebagai tempat ibadah umat Islam ini.

Berikut adalah mesid - mesjid megah yang berada di negara yang mayoritas penduduknya adalah non muslim.


1. Camii Mosque – Jepang

Jepang adalah negara yang mayoritas penduduknya memeluk kepercayaan Shinto. Namun siapa sangka di tengah kota Tokyo terdapat sebuah masjid megah yang berdiri tegak. Seperti masjid-masjid di negara non muslim kebanyakan memiliki arsitektur gaya Turki. Masjid yang terdiri dari tiga lantai ini pun dipenuhi dengan ukiran kaligrafi di dindingnya.

Masjid yang berada di Tokyo ini dikenal dengan nama Camii Mosque. Lokasinya berada di dekat stasiun kereta Yoyogi Uehara. Karena masjid ini hanya satu-satunya yang ada di kota itu maka jamaah yang datang untuk beribadah berasal dari berbagai negara yang sedang berkunjung ke sana.

2. Masjid Sehitlik – Jerman

Di daerah Tempelhof, Berlin terdapat sebuah masjid yang merefleksikan keagungan arsitektur Islam di Jerman. Sebuah masjid Turki bergaya arsitektur Usmaniyah klasik Masjid Sehitlik memiliki kubah besar yang menjadi ciri khasnya.

Masjid Sehitlik dibangun di area seluas 1.360 meter persegi yang terdiri dari lantai dasar untuk salat jamaah perempuan. lantai satu untuk ruang salat utama, basement digunakan untuk ruang makan jamaah, dan lantai dua digunakan untuk ruang salah tambahan.

Nama asli dari Masjid Sehitlik ini adalah Berlin Turk Sehitlik Camii yang dibangun pada athun 1983. Sehit sendiri memiliki arti syahid, pengambilan nama ini dimaksudkan untuk mengenang tentara Turki yang gugur dalam Perang Dunia I dan dimakamkan juga di area tersebut

3. Masjid Islamic Center of America – Amerika Serikat

Amerika Serikat yang notabene anti pati terhadap agama Islam nyatanya juga memiliki masjid yang megah. Masjid ini dibangun di kawasan Islamic Center of America (ICoA). Pembangunannya tidak tanggung-tanggung dengan memanfaatkan lahan seluas 21.000 meter persegi. Keren!

Mulai dari luar hingga bagian dalam masjid semuanya terlihat nampak megah. Bagian luar terlihat kubah berwarna kuning dan dua menara tinggi di sampingnya. Bagian dalam masjid dihiasi lampu kristal dan kaligrafi yang indah. Salat di dalam masjid ini akan menjadi makin khusyuk.

4. Masjid di Chinese Hui Culture Museum and Park – Tiongkok

Jika berkunjung ke Kota Yinchuan, Tiongkok, kalian akan menemukan kembaran Taj Mahal di sana. Ya, sebuah masjid yang berada di Chinese Hui Culture Museum and Park ini memang sekilas nampak seperti Taj Mahal di India.

Kota Yinchuan di Tiongkok memang menjadi salah satu kota yang penduduknya banyak beragama Islam sehingga mencari masjid di sana pun tidaklah sulit. Masjid di Chinese Hui Culture Museum and Park ini sangat megah dengan pilar-pilar besar yang makin memperlihatkan kekokohannya. Di bagian kubah masjid juga dihiasi ukiran kaligrafi yang indah.

5. Masjid Kul Sharif – Rusia

Bangunan masjid yang ada di Rusia ini memiliki arsitektur yang tak kalah cantik dengan bangunan-bangunan lain yang ada di negara tersebut. Meski Rusia bukanlah negara Islam namun nyatanya negara tersebut memiliki masjid yang megah di Kazan dan menjadikannya masjid terbesar di Rusia.

Arsitektur bangunan masjid ini didesain oleh para arsitek Rusia, I. Sayfullin dan S. Shakurov sementara bagian interiornya dirancang oleh A. Sattarov. Warna putih dan gradasi warna biru mendominasi seluruh bangunan sehingga membuat siapa saja yang beribadah di dalamnya akan merasa nyaman.

7 Kebohongan Cewek yang Harus Kamu Tahu

Warna Unyu ~ Cewek adalah makhluk yang paling misterius. iya, itulah yang menjadi alasan penulis untuk menulis ini. Tak mudah menebak apa yang ada di pikiran mereka. Sebagian cewek lebih posesif tentang hubungan mereka dan terkadang memilih berbohong untuk menjaga hubungan tersebut.

Kebohongan kecil yang mereka utarakan seringkali untuk lebih memikat cowok idamannya dan juga sebagai alasan agar hubungan mereka lebih langgeng.

Mereka berbohong untuk membuktikan mereka tampak baik di mata seseorang, terutama kepada cowok. Berikut beberapa kebohongan kecil yang kerap dilakukan cewek.

1. Satu menit lagi

Para cowok pasti sudah akrab dengan kalimat yang satu ini. Cewek kerap menggunakan kalimat yang satu ini saat pasangannya mengajaknya kencan dan ternyata dia belum siap. Percayalah, satu menit dalam kamus cewek berarti satu jam.

Mereka berdandan sangat lama. Lebih baik Anda membawa sesuatu untuk mengusir kebosanan. Dan jangan lupa, biasakan menjemputnya dua jam sebelum waktu yang ditentukan. Sebab Anda tentu tak ingin terlambat menghadiri suatu acara karena ia berdandan terlalu lama bukan?

2. Umur

Saat seorang cowok berkenalan dengan seorang cewek, jangan pernah menanyakan berapa umurnya. Cewek biasanya kesal bila ditanya soal umur mereka.

Dan kalaupun mereka menjawab pertanyaan tersebut, biasanya mereka membohongi Anda dengan menyebut usia yang lebih muda dari sebenarnya. Tentu tidak semua cewek melakukannya, hanya beberapa.

3. Tidak mendengar bunyi ponsel

Saat cewek marah atau kesal dengan kelakukan Anda, mereka biasanya akan diam dan menolak berbicara dengan  Anda. Lalu saat Anda meneleponnya, ia tak akan mengangkatnya.

Saat Anda bertemu dengannya dan bertanya langsung, jawaban yang mereka utarakan biasanya “Aku tidak mendengar teleponku berbunyi.” Kebohongan ini juga kerap mereka gunakan saat mereka sedang asyik melakukan sesuatu atau menonton acara tv favorit.

4. Aku tidak peduli

Jika seorang cewek mengatakan ia tidak peduli, percayalah, kebenarannya adalah kebalikannya. Seorang cewek yang terluka akan menggunakan kalimat ini sebagai bentuk pertahanan diri. Sebenarnya mereka peduli dan memikirkan masalah antara Anda dengannya berlarut-larut.

5. Aku tidak akan marah

Kebohongan ini biasanya mereka utarakan saat ia menanyakan pendapat Anda. Bisa saja soal penampilannya, masakannya, atau hadiah yang ia berikan untuk Anda.

Sebelum Anda menjawabnya, pikirkan baik-baik kalimat yang tepat. Sebab, apapun argumen yang Anda utarakan, tidak akan pernah benar buat mereka. Cewek selalu benar.

6. Kamu yang pertama

Kebohongan ini biasanya digunakan cewek untuk menutupi masa lalu mereka. Ketimbang mengatakan hal sebenarnya, mereka lebih memilih memoles kalimat manis untuk membuat perhatian Anda teralih.

7. Aku menyukaimu apa adanya

Di awal-awal hubungan, kalimat inilah yang akan ia katakan kepada Anda sebagai pasangannya. Namun tanpa Anda sadari, ia akan mengubah Anda menjadi seseorang yang ia inginkan secara perlahan. Dan saat hubungan tak berjalan dengan baik, kalimat andalah yang akan ia gunakan adalah “Kamu berubah.”

Nah, itulah beberapa kebohongan cewek yang seringkali dilakukan. Apakah kamu termasuk salah satu yang melakukannya atau menjadi korban atas kelakuan dirinya, hehe. Silakan direnungkan.

Friday, January 16, 2015

Daftar Pesepakbola yang Sering Diremehkan

Warna Unyu ~ Hal yang tidak berbeda muncul dalam topik pemain yang paling diremehkan dalam sepak bola. Banyak juga pemain yang kurang dihargai oleh fans, media, dan kadang-kadang oleh rekan-rekan satu timnya.

Para pemain dalam daftar ini adalah nama-nama yang berkontribusi besar bagi timnya. Akan tetapi, mereka mendapat lebih sedikit penghargaan dibandingkan rekan-rekannya.

Berikut adalah daftar sembilan pemain yang sering diremehkan dalam dunia sepak bola saat ini.

1.Kieran Gibbs - Arsenal
Arsenal adalah salah satu klub yang paling sering masuk pemberitaan bagus dan buruk dalam setiap musim. Mereka juga dinilai bermain sepak bola dengan sensasional, mendapat pujian, atau mereka tampil dengan layaknya kualitas tim di liga yang lebih rendah. Pemain menyerang Arsenal menerima pujian besar untuk gaya passing yang rumit, sementara pertahanan mereka dikecam untuk kerapuhannya. Jika ada satu pemain di Emirates yang benar-benar diremehkan adalah Gibbs.

Pemain 25 tahun tersebut telah menjadi pemain utama dalam Arsenal, dan adalah contoh mutlak konsistensi seorang bek kiri. Dia sangat baik dalam bertahan, bisa pula membantu serangan dengan baik dan ia jelas sangat senang bermain untuk The Gunners. Ketika tim asuhan Arsene Wenger kemasukan gol, hampir pasti Gibbs adalah salah satu pemain yang disalahkan.

Gibbs baru saja mendapatkan panggilan bermain untuk tim nasional (timnas) yang pantas didapatkan. Dirinya seringkali kalah bersaing dengan Ashley Cole dan Leighton Baines untuk tempat di timnas. Ia mungkin tidak menjadi pilihan pertama bek kiri untuk Inggris, tapi tidak ada alasan mengapa dirinya tidak harus bermain dibanding Baines dan Luke Shaw saat ini. Ia adalah seorang full-back yang sangat baik.

2. Jose Fonte - Southampton
Penampilan cemerlang musim 2013/2014 Southampton sebagian besar dikaitkan dengan pemain-pemain seperti Adam Lallana, Morgan Schneiderlin dan Dejan Lovren. Padahal Fonte sama baiknya dengan rekan satu timnya di bek tengah. Akan tetapi, dirinya tidak mendapatkan pujian tersebut. Sebenarnya, ia secara konsisten lebih baik daripada Lovren.

Pemain 30 tahun tersebut mungkin tidak menjadi pemain yang paling glamor di klub, baik musim lalu dan 2014/2015. Pemain seperti Dusan Tadic dan Graziano Pelle adalah nama yang sering dipuji St Mary Stadium musim ini. Sebenarnya Fonte sangat berperan penting untuk keberhasilan The Saints.

Musim ini Southampton hanya kebobolan lima gol dalam 11 pertandingan Premier League. dan Fonte telah bermain fantastis bersama pemain seperti Ryan Bertrand, Toby Alderweireld, dan Nathaniel Clyne. Anda pasti tidak sering mendengar banyak pujian tentang mereka.

3.Daniel Sturridge - Liverpool
Musim lalu Liverpool tampil gemilang di Premier League walaupun akhirnya gagal memenangkan gelar Premier League 2013/14. Semua pujian diberikan ke Luis Suarez, tapi Sturridge juga bermian sensasional bersama dengan beberapa pemain lain.

Tidak mungkin The Reds akan menempati posisi kedua tanpa dirinya. Dia mencetak 24 gol hanya dalam 33 penampilan, dan meskipun ia menerima sejumlah pujian, mantan pemain Chelsea menerima sangat sedikit dibanding yang seharusnya dia dapat.

Musim ini, sekali lagi Suarez masih menjadi pembicaraan di Liverpool, dengan semua orang berpendapat kepindahannya ke Barcelona adalah alasan mengapa The Reds terseok-seok musim ini. Mungkin hal tersebut salah.

Tentu saja kepergian striker timnas Uruguay tersebut adalah kehilangan yang besar, tetapi kehilangan sebenarnya ada cederanya Sturridge, musim ini ia hanya bermain tiga pertandingan Premier League dan benar-benar kesulitan.Liverpool tidak bisa berbuat apa-apa tanpa pria berusia 25 tahun tersebut, baik masalah kecepatan, gerakan, dan yang paling penting adalah produktivitas gol.

4. Mario Mandzukic - Bayern Muenchen
Bayern Munich telah menjadi tim yang sangat tangguh selama beberapa tahun terakhir, entah itu berada di bawah Jupp Heynckes atau Pep Guardiola. Tetapi selama bermain di Allianz Arena, Mandzukic sering dipandang sebagai orang yang titik lemah di tim terseut. Padahal ia sebenarnya sangat fantastis, hal ini sangat tidak adil, dan penyerang asal Kroasia tersebut adalah striker yang paling efektif di dunia sepak bola saat ini.

Pria 28 tahun tersebut mungkin tidak memiliki kemampuan alami seperti seorang Suarez atau rasio gol Sergio Aguero, tapi dia adalah pemain yang sangat tidak egois, dan bersahaja. Dia mempertahankan bola dengan cemerlang, memiliki gerakan cerdas dan hebat di udara. Mandzukic dianggap tidak cukup baik oleh Guardiola, meski telah mencetak 48 gol dalam 88 penampilan untuk Muenchen, ia dijual ke Atletico Madrid musim panas 2014.

Ia telah menunjukkan betapa hebat dirinya di Vicente Calderon, mencetak delapan gol dalam 15 pertandingan bersama tim barunya tersebut. Diego Costa selalu akan menjadi pemain yang sangat sulit untuk digantikan. Namun, Mandzukic telah melakukan pekerjaan hebat sejauh ini. Mandzukic tidak akan pernah mendapatkan banyak pujian, tapi mungkin dia adalah salah satu striker yang sangat dihargai rekan setimnya.

5. Nemanja Matic - Chelsea
Chelsea belum dapat dihentikan musim ini, dan terlihat menuju jalan mulus menuju gelar Premier League 2014/2015 meskipun belum setengah jalan. Pujian jatuh kepada Terry dan Cahill dalam pertahanan, dan kemampuan menyerang dari Cesc Fabregas, Eden Hazard dan Costa.

Padahal yang melengkapi permainan bersama mereka adalah Matic. Ia adalah gelandang bertahan fenomenal, tetapi faktanya tidak mendapat pujian yang layak.

Ia sangat ahli dalam membaca permainan dan cemerlang dalam memotong operan lawan, dan masih banyak kemampuan yang dimilikinya. Pemain 26 tahun tersebut memiliki kaki kiri yang sangat kuat, dapat menggiring bola dan men-chip bola dengan sangat indah. Dengan tinggi lebih dari 190 cm, ia juga menjadi sosok yang tangguh dalam bola-bola udara.


6. Carlos Tevez- Juventus
Ketika Anda berpikir tentang striker terbaik di dunia saat ini, nama-nama seperti Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Sergio Aguero, Diego Costa, Zlatan Ibrahimovic pasti akan selalu muncul. Untuk beberapa alasan, Tevez tidak tidak mendapat tempat untuk bersaing. Padahal sebenarnya ia dapat bersaing dengan nama-nama tersebut.

Pemain 30 tahun tersebut telah menjadi pemain yang luar biasa selama bertahun-tahun, hampir tidak ada yang mengalahkan dirinya dari sisi kegigihan dan kerja kerasnya. Orang-orang tampaknya lupa bahwa ia juga seorang pemain sepak bola yang sangat berbakat. Ia terampil, kreatif, spesialis bola mati, dan finisher yang luar biasa.

Ia juga mencetak gol penting, dan hal itu sering dilakukannya. Di Juventus, dia adalah seorang pahlawan, mencetak 32 gol hanya dalam 60 pertandingan sejak bergabung dari Manchester City pada 2013. Di luar Turin, ia tidak dikagumi banyak orang.

Mungkin penurunan popularitas Serie A berhubungan dengan tidak mendapatkannya pujian mantan bintang Manchester United tersebut. Namun, hal itu sangat tidak relevan, Tevez tetap seorang pesepak bola yang brilian.

7. Sergio Busquets - Barcelona
Sukses luar biasa Barcelona selama lima atau enam tahun terakhir dapat dimengerti didominasi oleh Lionel Messi, Xavi, dan Andres Iniesta. Tapi dominasi mereka yang luar biasa tidak mungkin terjadi tanpa Busquets. Pemain 26 tahun tersebut juga menjadi jantung di lini tengah Barca.

Dirinya memberi ruang kepada pemain penyerang kreatif untuk bebas menyerang, tanpa harus khawatir akan lini pertahanan mereka. Busquets selalu melakukan pekerjaan yang mengagumkan. Dia memiliki disiplin yang luar biasa, penggunaan tackle yangbrilian dan kemampuan membaca jalannya permainan. Tidak diragukan lagi dirinya adalah salah satu gelandang bertahan terbaik saat ini.

Busquets jelas dinilai sangat tinggi oleh beberapa pihak, tetapi tidak mendapat pujian secara keseluruhan. Mengingat pekerjaan yang ia lakukan untuk klub raksasa Catalan, dan konsistensi yang ditunjukannya selama bertahun-tahun. Busquets adalah pemain yang fantastis, kemampuannya seringkali diremehkan banyak orang.

8. Javier Mascherano - Barcelona
Harus di akui, tampaknya beberapa orang sekarang tidak mengakui Mascherano sebagai pemain kelas dunia. Padahal dirinya tampil luar biasa untuk Argentina selama tahap terakhir di Piala Dunia 2014 lalu, tapi ia masih diremehkan. Dia adalah salah satu pemain yang paling konsisten, bergairah, dan berpengaruh pada jamannya.

Selama bermain untuk Liverpool, pemain 30 tahun tersebut adalah sosok yang sangat penting dari pasukan Rafael Benitez. Tetapi nama-nama seperti Xabi Alonso, Steven Gerrard, dan Fernando Torres yang mendapatkan pujian. Orang tidak melihat pekerjaan Mashcerano merebut bola dari lawan, dan ketepatannya membaca permainan dengan sempurna.

Sejak pindah ke Barcelona pada tahun 2010, ia sering dimainkan sebagai bek tengah, dan dia telah berkembang pesat sana. Dia mungkin bertubuh kecil, dan bermain bukan di posisi aslinya. Namun, dia selalu brilian dalam bertahan dan mempertahankan bola. Gelandang tetap posisi terbaiknya, tapi di mana pun anda lihat dia bermain, anda selalu akan mendapati dirinya bermain dengan sungguh-sungguh.

9. Thomas Mueller - Bayern Muenchen
Ini mungkin akan menghadirkan banyak perdebatan, mengingat betapa sangat banyak yang menghormati Mueller. Akan tetapi, ada pihak yang masih benar-benar percaya ia adalah pemain yang paling diremehkan di dunia sepak bola saat ini.

Striker timnas Jerman ini mungkin tidak menjadi pemain paling berbakat di dunia, tetapi jika kesampingkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, adakah pemain yang benar-benar luar biasa di dunia saat ini? Pemain depan 25 tahun tersebut adalah mimpi setiap manajer untuk mendapatkannya. Dia bekerja tak kenal lelah untuk tim, mencetak gol yang berlimpah, jarang menyebabkan masalah di luar lapangan dan terlahir untuk menang.

Dia memiliki bakat mencetak gol di pertandingan besar, dan dia adalah pemain yang akan ditakuti lawan ketika namanya masuk kedalam starting eleven Muenchen. Meskipun demikian, seringkali Arjen Robben, Franck Ribery, dan lain-lain yang mendapat lebih banyak pujian dibanding Mueller. Mereka jelas pemain yang fantastis, tetapi Mueller tak kalah berkontribusi.

Mueller telah mencetak 108 gol dalam 272 penampilan untuk Bayern Muenchen, dan 26 gol di 62 laga untuk Jerman, sering diposisikan sebagai bermain melebar atau di belakang striker, dan dia telah memenangkan Piala Dunia, Liga Champions dan tiga gelar Bundesliga. Ini benar-benar pencapaian yang sangat menakjubkan untuk seseorang yang berumur 25 tahun.

Wednesday, January 14, 2015

10 Kota Pendidikan Terbaik di Dunia

Warna Unyu ~ Selain meluncurkan daftar universitas terbaik dunia, QS World University Rankings juga merilis 10 Kota Dengan Pendidikan Terbaik Di Dunia. Paris, Prancis, menduduki posisi pertama di daftar tahun ini.

Sedangkan kota Boston, Amerika Serikat ditempati beberapa universitas terbaik dunia, diantaranya Massachusetts Institute of Technology (MIT), dan Harvard University.  London juga merupakan kota yang ramah terhadap pendidikan, London menjadi rumah bagi  University College London, dan Imperial College London, dan masih banyak kota di dunia yang menjadi kota terbaik pendidikan.

QS melakukan penilaian berdasarkan sejumlah ukuran yang diambil dari informasi publik, survei dan data yang masuk dalam QS World University Rankings. Ukuran-ukuran yang dipakai antara lain kualitas institusi pendidikan, aktivitas pengajar, populasi, kualitas hidup, daya jangkau dan percampuran mahasiswa.

Berikut 10 Kota Dengan Pendidikan Terbaik Di Dunia:

10. Montreal (Kanada)
Kota ini memiliki kualitas hidup yang tinggi (93). Ada tiga perguruan tinggi kenamaan berumah di sini, salah satunya McGill University (nomor 17 dunia). Kota ini kerap disebut ibukota budaya Kanada dan termasuk kota paling nyaman sedunia. Campuran kebudayaan Inggris dan Prancis membuat kota ini dinobatkan UNESCO sebagai satu dari tiga ibukota dunia.
Dan meski kualitas hidup tinggi, di jajaran 10 besar, dia yang paling murah untuk biaya hidup.

9. Dublin (Irlandia)
Kekuatan Dublin adalah percampuran mahasiswa dan kualitas hidup yang tinggi. Kota pendidikan ini mengombinasikan fasilitas pendidikan dan suasana bersejarah di sekelilingnya.
Ada Trinity College Dublin (64) and University College Dublin (134) berumah di sini. Sejumlah tokoh besar dari berbagai disiplin ilmu muncul di sini antara lain Samuel Beckett, James Joyce, dan Oscar Wilde. Dublin memiliki konsentrasi tinggi mahasiswa dan rasio tinggi mahasiswa internasional. Namun sayangnya, bea pendidikan tak terhitung murah.

8. Berlin (Jerman)
Kota paling keren di dunia. Di dekade terakhir, perayaan budaya, desain, fashion, musik dan seni di kota ini setara dengan New York dan London. Namun kota ini tetap terjangkau bagi pelajar meski juga menjadi ibukota keuangan global. Berlin mengombinasikan biaya perumahan yang murah dengan bea pendidikan yang rendah.
Meski tak sehebat kota pendidikan macam Boston, London dan Paris, Berlin memiliki dua perguruan tinggi yang masuk jajaran 150 terbaik dunia, yakni Freie Universität Berlin (66) dan Humboldt-Universität zu Berlin (132). Dengan kualitas hidup yang baik, terjangkau, atmosfir liberal dan banyaknya kegiatan, Berlin sangat menarik bagi mahasiswa internasional.

7. Zurich (Swiss)
Di kota ini terdapat Swiss Federal Institute of Technology (13), perguruan tinggi terbaik dunia di luar Amerika Serikat dan Inggris. Zurich sendiri terkenal karena kemakmuran, ketertiban dan pajaknya rendah sehingga terkesan lebih cocok untuk tempat tinggal jutawan, bukan pelajar.
Keunggulan Zurich ini adalah kualitas hidupnya yang nyaris sempurna untuk mahasiswa (99) dan juga aktivitas pengajar yang tinggi. Mungkin ini penyimbang untuk biaya hidup yang besar di sini.

6. Sydney (Australia)
Melbourne mungkin bisa mengklaim sebagai ibukota budaya Australia namun Sydney merupakan ibukota keuangan dan ekonomi negeri kanguru ini. Dengan pemandangan Pelabuhan Sydney yang menawan, taman-taman eksotik, Sydney merupakan salah satu kota paling eksotik bagi pelajar di seluruh dunia.
Kota ini memiliki dua universitas yang bertengger di 100 terbaik dunia, University of Sydney dan University of New South Wales. Kota ini memiliki konsentrasi pelajar asing yang tinggi. Kualitas hidup yang tinggi adalah penyeimbang bagi biaya hidup dan pendidikan yang tinggi di kota ini. QS mencatat, keterjangkauan perguruan tinggi di sini termasuk sulit.

5. Wina (Austria)
Ini adalah kota yang kualitas hidupnya nyaris sempurna bagi pelajar (99,5). Bukan hanya, keterjangkauan pendidikannya juga yang paling tinggi di antara lima besar ini.
Wina merupakan rumah bagi dua universitas yang masuk jajaran 500 terbaik dunia, Universität Wien (155) dan Technische Universität Wien. Meski hanya dua universitas masuk jajaran terbaik, kekayaan kultural, kualitas hidup dan biaya pendidikan yang rendah membuat ibukota Austria ini sangat layak menjadi tujuan pendidikan internasional.

4. Melbourne (Australia)
Sepertiga mahasiswa yang berkuliah di Melbourne adalah warga asing. Melbourne jelas menjadi ikon utama dari industri pendidikan Australia, menjadi pusat tujuan mahasiswa dari seluruh dunia. Inilah kota pendidikan nomor satu Australia.
Ada enam perguruan tinggi di Melbourne masuk dalam 500 universitas terbaik dunia. Dengan penduduk hanya 4 juta jiwa, mahasiswa mencapai 180 ribu orang, inilah salah satu kota paling nyaman di dunia.

3. Boston (Amerika Serikat)
Inilah rumah bagi perguruan tinggi terbaik dunia, Massachusetts Institute of Technology (MIT) (no 1) dan Harvard University (no 3). Kota ini merupakan perpaduan dari percampuran mahasiswa, kualitas hidup, dan aktivitas pengajar yang tinggi. Kota ini juga memberikan khasanah budaya, seni dan politik dengan banyaknya ruang terbuka hijau.
Problem dengan kota ini hanyalah biaya pendidikan dan sulitnya mengakses perguruan-perguruan tinggi mereka, meski sebenarnya banyak bantuan keuangan untuk pelajar di sini.

2. London (Inggris)
Mungkin hanya Boston yang bisa menyaingi kehebatan London. Ini rumah bagi belasan perguruan tinggi yang masuk 500 terbaik dunia di mana dua di antaranya masuk sepuluh besar yaitu Imperial College London dan UCL (University College London). Juga perlu disebut London School of Economics and Political Science (LSE), lima terbaik dunia untuk ilmu sosial.
Kota ini memiliki fasilitas kelas dunia seperti Perpustakaan Inggris yang membuat kota ini menjadi magnet dunia. London juga memberikan khasanah pusat kebudayaan, kreativitas, kehidupan malam dan kebhinnekaan. Maklum, sepertiga mahasiswanya adalah mahasiswa internasional.
Problem London tentu saja biaya hidup yang terus merangkak naik. Mungkin inilah penyeimbang dari kualitas pendidikan di kota ini.

1. Paris (Prancis)
Meski tak memiliki perguruan tinggi yang bertengger di 30 besar terbaik dunia seperti Boston dan London, Paris tetap menjadi rujukan sekolah dunia. Ada 16 perguruan tingginya masuk dalam 500 terbaik dunia, kemudian kenyamanan hidup serta aktivitas akademik menjadi nilai tinggi dan catat, keterjangkauan pendidikannya lebih baik daripada Boston dan London.
Daya tarik utama Paris tentu saja posisinya sebagai salah satu tempat paling bersejarah di dunia, kota budaya dan indah. Inilah kota yang paling banyak dikunjungi di dunia.
Perguruan-perguruan tingginya seperti ENS Paris, Ecole Polytechnique, Sciences Po and the Sorbonne telah menghasilkan banyak filsuf, ilmuwan dan tokoh dalam 100 tahun terakhir ini. Belum lagi barisan seniman yang dihasilkannya. Mahasiswa mendapatkan kenikmatan mendapatkan pendidikan termaju, dengan ukuran kelas kecil dan biaya pendidikan yang rendah.
 
Copyright © 2014-2017 Warnaunyu.com - Tempat Baca Anak Muda / Sitemap / Disclimer / Kebijakan Privasi / Kirim Artikel / Kontributor / Pasang Iklan
Powered by Blogger